Cara Mengisi Token atau Pulsa Listrik Dari ATM - Saat ini PLN sudah mulai mengganti Meteran Listrik di rumah-rumah dari sistem pasca bayar menjadi sistem Pra Bayar. Pembelian Token atau Voucher Listrik dapat
dilakukan dari ATM dan juga melalui loket atau agen pulsa listrik.
Untuk melakukan pengisian pulsa listrik dari beberapa ATM (anjungan
tunai mandiri) seperti ATM Mandiri, ATM BCA, ATM BNI, ATM BRI, ATM
Bukopin, dan ATM NISP dapat dilakukan dengan beberapa langkah berikut:
Cara Mengisi Pulsa Listrik dari ATM Mandiri
2. Pilih Multi Payment
3. Ketik “30300”
4. Masukkan No Meter (11 nomor)
5. Masukkan Nominal Pembelian
6. Ketik “1”
Struk akan tercetak dengan nomor yang harus anda masukan ke Meteran anda.
Cara Mengisi Pulsa Listrik dari ATM BCA
1. Pilih Transaksi Lainnya
2. Pilih Voucher isi Ulang
3. Pilih Lainnya
4. Pilih PLN Prepaid
5. Masukkan nomor Meter (11 nomor)
6. Pilih Nominal Voucher
7. Tekan Benar / Salah
Struk akan tercetak dengan nomor yang harus anda masukan ke Meteran anda.
Cara Mengisi Pulsa Listrik dari ATM BNI
1. Pilih Pembayaran
2. PLN
3. PLN PRABAYAR
4. Pembelian Token
5. Masukan No meter (11 nomor, tambahkan “0” di depan no meter)
6. Pilih jenis “0”
7. Pilih Nominal Pembelian
Struk akan tercetak dengan nomor yang harus anda masukan ke Meteran anda.
Cara Mengisi Pulsa Listrik dari ATM Bukopin
1. Pilih ISI ULANG PULSA DAN LISTRIK
2. Pilih LISTRIK / PLN
3. Masukan Nomor Meter (11 nomor)
4. Pilih Nominal Pembelian
Struk akan tercetak dengan nomor yang harus anda masukan ke Meteran anda.
Cara Mengisi Pulsa Listrik dari ATM NISP
1. Pilih MENU LAINNYA
2. Pilih PULSA ISI ULANG DAN PLN
3. Pilih PLN PRABAYAR
4. Masukan Nomor Meter (11 nomor)
5. Pilih Nominal Pembelian
Struk akan tercetak dengan nomor yang harus anda masukan ke Meteran anda.
Cara Mengisi Pulsa Listrik dari ATM BRI
1. Pilih Transaksi Lainnya
2. Pilih Pembayaran
3. Pilih PLN
4. Pilih Prabayar
5. Masukkan Nomor Meter (11 nomor)
6. Tekan Benar/Salah
7. Pilih Nominal Token / Voucher
8. Tekan Benar / Salah
Struk akan tercetak dengan nomor yang harus anda masukan ke Meteran anda.
Setelah
struk keluar, ambil dan bawa ke rumah anda. Masukkan nomor token yang
ada di struk ke meteran anda. Tekan tombol sesuai nomor token, kemudian
tekan enter. Jika nomor Token anda benar, maka akan muncul "BENAR" dan
kuota listrik anda bertambah.
Demikian
Tips mengisi token atau voucher listrik dari beberapa ATM, yang perlu
diingat adalah jangan sampai salah memasukkan nomor meteran anda. Nomor
ID meteran dapat dilihat pada kartu listrik atau pada meteran anda.
Nomor meteran berjumlah 11 digit.
Referensi :
http://www.pln.co.id/blog/cara-pembelian-listrik-isi-ulang-di-beberapa-atm/
Referensi :
http://www.pln.co.id/blog/cara-pembelian-listrik-isi-ulang-di-beberapa-atm/
Tidak ada komentar:
Write komentar